Olla guys, gue tuh selalu punya siklus bulanan dimana jerawat akan cepat sekali muncul. Yapss! PMS (premenstrual syndrome) yaitu kumpulan gejala fisik, psikologis, dan emosi yang terkait dengan siklus menstruasi wanita. Kata Dr. Dina Kusumawardhani, yang gue kutip dari klikdokter.com, kenapa wajah bisa rentan banget jerawatan pas PMS, adalah karena hormon estrogen dan progesteron dalam tubuh perempuan naik dan turun selama siklus menstruasi. Sedangkan kadar hormon testosteron konstan. Peningkatan kadar progesteron menstimulasi produksi sebum yaitu substansi minyak tebal yang berfungsi sebagai lubrikan kulit. Kulit juga "membengkak" dan pori-pori menutup, akibatnya sebum terkumpul di bawah kulit. Selain itu, kadar testeosteron yang lebih tinggi pada waktu menstruasi mengaktivasi kelenjar sebasea sehingga lebih banyak sebum diproduksi. Wajah perempuan dapat terlihat lebih berminyak. Minyak menjadi makanan untuk bakteri P. acnes. Bakteri ini menyebabkan keluarnya jerawat dan inflamasi kulit menjelang menstruasi.
Selain faktor internal tersebut ada juga faktor eksternal yang menyebabkan jerawat muncul. Bisa saja karena kamu gak menjaga kebersihan tangan dan wajah. Jerawat jadi rentan muncul. Nah, habit gue tuh kalo masa-masanya mau haid, entah kenapa intensitas makan makanan yang pedes dan berminyak pasti naik banget. Kayak pengennya tuh makan yang pedes-pedes terus. Kalau udah kayak gini, alamat pasti langsung muncul jerawat kecil-kecil tapi banyak dan ngeluarin nan*h putih, trus bawaannya pengen banget melocotin itu jerawat. Jadi gue fikir kayaknya emang harus nyetok si pimple patch karena itu bakal gue butuhin tiap bulan, daripada muka gue ntar bolong sewajah-wajah yakan gegara gemes gue pencet-pencetin itu jerawat. Udah sering liat pimple patch nya COSRX wara-wiri di online shop skincare, tapi gue belum sempet beli terus, tiap ke minimarket liat pimple patchnya NEXTcare juga entah kenapa gue belum kepengen beli banget. Akhirnya waktu temen gue ke Malaysia dan tanya siapa tau mau jastip, akhirnya gue titiplah si Oxy Anti-Bacterial Acne Patch.
Plester jerawat dari Oxy ini mengandung chlorhexidine acetate yang bersifat anti-bakteri untuk melawan jerawat. Sehingga, tidak hanya mampu melindungi jerawat dari bakteri dan membantu menyerap minyak serta nan*h, acne patch ini juga akan membantu menyembuhkan jerawat yang meradang pada wajah. Hydrocolloid patch dengan CMC yang dapat menyerap nan*h dan minyak di dalam jerawat seperti spons, membantu meningkatkan pemulihan jerawat. Patch ini juga dapat mempertahankan mouisture kulit yang optimal, pada saat yang bersamaan mencegah blemish (Noda pada permukaan kulit yang menyerupai titik. Hal ini disebabkan hiperpigmentasi akibat beberapa faktor, seperti bekas jerawat), patchnya yang semi transprant dan ultra-thin dengan ketebalan 0.03 mm bisa nge cover pimple kita biar tersamarkan, sweat proof dan breathable film. Oxy Anti-Bacterial Acne Patch ini mengkalim bisa double ation, menyerap minyak + anti bacterial. Dan udah terbukti secara klinis.
Acne Patch ini dikemas di box karton, warna putih dan hijau muda. Dibagian kemasannya tertera direction, caution, dan ingredients dalam bahasa Inggris. Patch nya sendiri ditempel di selembaran plastik bening, berjumlah 26 pieces berbentuk lingkaran dengan 3 ukuran patch yang berbeda-beda. Patch dengan diameter paling kecil, 0,8 cm berisi 16 pcs, patch berdiameter 1,0 cm sebanyak 5 pcs, dan 1,2 cm 5 pcs. Gue agak menyayangkan si OXY ini sih, karena patch yang diameternya paling besar justru sedikit jumlahnya, padahal jerawat gue kalo tumbuh suka gak tanggung gedenya.. :’(
Selembaran patch nya, dicover lagi sama plastik di bagian depan dan belakang, jadi beneran higienis dan gak nyentuh packaging karton sama sekali. Expire datenya tertera di kemasan luar bagian bawah dengan font warna putih, terdapat tweezer kecil berbahan plastik warna hijau didalem boxnya, untuk ngambil patch tanpa perlu diambil langsung pake tangan. Patch-nya sendiri transparant berwarna off white agak ke krem, tapi pas d apply ke kulit warnanya gak terlalu kentara dan close to skin color gue, karena warna kulit gue kuning langsat agak sawo matang.
Scentnya selewat ada baunya, tapi selewat doang dan agak susah di describe.… Patchnya agak tebel, jadi pas ditempel kalau dikulit gue gak bakal langsung nempel, tapi harus agak ditekan dulu, ini entah apa karena jenis kulit gue berminyak. Biasanya gue langsung ambil si patchnya dengan tangan bersih, tanpa pake tweezer, karena agak susah pas nempelin patch pake tweezer, gak bakal langsung nempel dan tetep harus diteken pake jari.
DIRECTION :
(Berdasarkan yang tertera dikemasan)
- Bersihkan dan keringkan wajah secara menyeluruh
- Ambil acne patch dari plastik film dan tempelkan tepat diatas jerawat. Tekan patch dengan gerakan perlahan.
- Minyak dan nan*h akan terserap kedalam acne patch
- Replace acne patch yang baru ketika patch mulai berwarna putih (tandanya patch telah menyerap minyak dengan baik) atau setelah 12 jam.
Acne Patch ini gue pake, saat ada jerawat merah yang baru muncul, atau saat jerawat yang udah ada nan*hnya, setelah pake semua rangkaian skincare rutin malem, dari mulai double cleansing sampai serum trus gue tempelin si patch ini ke jerawat gue, dan gue bawa tidur. Patch yang dipasang ukurannya harus lebih besar dari ukuran jerawatnya ya, biar acne nya ke cover semua. Nah, hasil pagi- paginya setelah gue pake semaleman adalah…… engga begitu berpengaruh ke jerawat gue. Jerawat yang merah engga begitu ngempesin, dan jerawat yang udah muncul nan*hnya pun masih belum hilang. Oke, gue fikir emang gak worth it si OXY ini. Sampe akhirnya gue gak sengaja nemu gimana cara pake acne patch ini dengan benar waktu gue browsing-browsing account nya Wishtrend. Ternyata, acne patch ini kayak plester yang menyembuhkan dan meng-calming kulit gue yang rusak karena habis dipencet.
Secara basic, jenis-jenis jerawat dibagi menjadi 3, dan dengan mengetahui ini, kamu bisa make acne patch jadi lebih maksimal.
Whiteheads
Adalah jenis jerawat yang terbentuk saat sel kulit mati, minyak, dan bakteri menyumbat pori-pori. Berbeda dengan jerawat blackhead, whiteheadberada di bawah permukaan kulit pori-pori yang tertutup.
Sumber : www.youtube.com/wishtrend
Papules/ Papula
Papula merupakan fase lanjutan dari jerawat komedo yang sudah mengalami peradangan dan biasanya bisa dilihat dari benjolannya yang berwarna merah. Namun tidak ada tampilan puncak berwarna putih karena jerawat tipe ini tidak mengandung nanah. Papula terjadi saat jerawat jenis komedo tidak diobati hingga akhirnya dinding kelenjar yang terinfeksi meletus dan menyebabkan percampuran sebum dan bakteri yang menembus kulit sekitarnya.
Sumber : www.youtube.com/wishtrend
Pustules/ Pustula
Jerawat tipe pustula ini memiliki tampilan seperti benjolan yang serupa dengan papula, namun di bagian puncaknya terdapat titik putih yang berupa nanah. Biasanya, jenis jerawat ini akan terasa sakit jika disentuh.
Sumber : www.youtube.com/wishtrend
CARA MENGGUNAKAN ACNE PIMPLE PATCH PADA:
Whiteheads
Sumber : www.youtube.com/wishtrend
Siapkan alcohol swab, (atau kalau kamu engga punya, kamu bisa pake kapas biasa yang udah dibasahi dengan alcohol), comedo remover/ sendok UNA yang bisa kamu dapetin ditoko kecantikan atau online shop, dan tentunya yang terakhir, siapin Oxy Anti-Bacterial Acne Patch.
Sumber : www.google.com
Sumber : www.youtube.com/wishtrend
Bersihkan kedua ujung sisi sendok UNA dengan alkohol swab
Sumber : www.youtube.com/wishtrend
Bersihkan area whiteheads yang akan ditempel acne patch dengan alcohol swab
Sumber : www.youtube.com/wishtrend
Tekan atau pop whiteheads dengan menggunakan ujung sendok una yang runcing.
Sumber : www.youtube.com/wishtrend
Tekan/ pencet bagian whiteheads dengan ujung sendok UNA yang berbentuk lingkaran. Tekan sampai whiteheadsnya bener-bener keluar. Bersihkan dengan kapas.
Sumber : www.youtube.com/wishtrend
Apply acne patch tepat diatas whiteheads yang kamu squeeze tadi, dan biarin selama kurang lebih 12 jam.
Papules/ Papula
Khusus untuk jenis jerawat ini, sebenernya kurang tepat penanganannya kalau pake si acne patch. Jika jenis jerawat papules yang lagi meradang dan bentuknya merah melebar, sebaiknya kamu hubungi dokter kulit untuk mendapatkan penanganan yang tepat. Tapi jika papules masih pada tahap step awal, kamu bisa totolin pink powder atau obat jerawatnya Sari Ayu yang mengandung belerang.
Sumber : google.com
Sumber : google.com
Pustules/ Pustula
Sumber : www.youtube.com/wishtrend
Siapkan alcohol swab, sendok UNA, acne pimple patch, dan calming cream atau obat jerawat.
Sumber : www.youtube.com/wishtrend
Bersihkan kedua ujung sisi sendok UNA dengan alkohol swab
Sumber : www.youtube.com/wishtrend
Tekan atau pop pustules yang sudah dibersihkan dengan ujung sendok UNA yang memiliki sisi yang runcing.
Sumber : www.youtube.com/wishtrend
Tekan/ pencet bagian jerawat pustules dengan ujung sendok UNA yang berbentuk lingkaran. Tekan sampai bener-bener keluar semua nan*h dan darah kotornya.
Sumber : www.youtube.com/wishtrend
Sumber : www.youtube.com/wishtrend
Bersihkan bagian pustules dengan menggunakan alcohol swab
Sumber : www.youtube.com/wishtrend
Apply acne patch pada bekas pustules yang telah dibersihkan untuk melindungi kulit wajah dari infeksi.
Sumber : www.youtube.com/wishtrend
Sumber : www.youtube.com/wishtrend
Ketika tempelan patch berubah warna menjadi putih, remove patch dari wajah.
Sumber : www.youtube.com/wishtrend
Apply calming cream atau obat totol jerawat pada pastules
Sumber : www.youtube.com/wishtrend
Oleskan sesering mungkin untuk mengurangi kemerahan dan mereproduksi sel-sel kulit.
CAUTION:
- Simpan produk ditempat kering dan hindari dari paparan sinar matahari langsung.
- Tutup kembali kemasan dan simpan patch jerawat yang tidak digunakan di tempat yang dingin (sejuk).
- Hindari membuka tempel patch yang tidak dipakai pada plastik film karena akan mempengaruhi tingkat kelengketan produk
- Hentikan pemakaian jika terjadi iritasi, segera konsultasi secara medis.
- Jangan digunakan pada luka yang sedang terinfeksi
- Tidak direkomendasikan untuk dighunakan bersamaan dengan krim atau salep karena mungkin akan mempengaruhi kerekatan patch. Jika memang perlu memakai obat totol jerawat atau krim. Biarkan meresap terlebih dahulu, setelah benar-benar kering, baru tempelkan Oxy Anti-Bacterial Acne Patch
Price : Rp. 50.000
Buy on : Jastip Temen di Malaysia
Volume : 26 pieces
Ingredients : Cellulose Gum, Pentaerythrityl Hydrogenated Rosinate, Chlorhexidine Diacetate, Pentaerythrityl Tetra-di-t-butyl Hydroxyhydrocinnamate.
Production : Taiwan
Website : http://www.oxy.com.my/acnoplex/
- Travelable
- Isi patchnya lumayan buat persediaan kalau jerawatan mau PMS
- Harganya bersahabat
- Ampuh kalau cara pakenya sesuai dengan cara yang di jabarin sama Wishtrend
- Re purchase?? YASS
Ukuran patch untuk diameter besar jumlahnya gak terlalu banyak.
Kalau dipake dengan benar, acne patch ini bisa bener-bener ampuh buat mengurangi iritasi dan membantu menyembuhkan jerawat yang sedang meradang.
Sekian review Oxy Anti-Bacterial Acne Patch dari gue! semoga bermanfaat dan selamat mencoba pake pimple patch dengan cara baru!! :)
Komentar
Posting Komentar